Kunjungan Tim I Safari Ramadhan 1439 H Pemda Pasaman Putaran Perdana Di Masjid Raya Tuanku Rao

Kunjungan Tim I Safari Ramadhan 1439 H Pemda Pasaman Putaran Perdana Di Masjid Raya Tuanku Rao

PASAMANKAB.GO.ID, Pasaman --- Kunjungan Tim I Safari Ramadhan 1439 H/2018 M Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman di alamatkan pada Masjid Raya Tuanku Rao, yang dipimpin langsung oleh Ketua Tim Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis.

Dari pantauan jurnalistik PASAMANKAB.GO.ID, Tim I Safari Ramadhan 1439 H Pemerintah Kabupaten Pasaman itu di hadiri oleh, Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis. SH. M.Si, Asisten Pemerintahan Dalisman Darsah, Kepala Badan Keuangan Daerah (BEKAUDA) Mulyatmin, Anggota DPRD Wilayah pemilihan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Yasri Uripsyah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Drs. H Asari, Kepala Dinas Kesehatan Amda Risman, Kepala dinas Sosial Efka Emi. SH, Direktur Rumah Sakit (RSUD) Yong Marzuhaili, Kepala Dinas perhubungan Asril Amir, Bank Nagari lubuk Sikaping Syafrizal. Ch, Kabag Umum, Kabak Humasi, Ketua KNPI Kabupaten Pasama, Camat Kecamatan Rao, Wali Nagari Se-Kecamatan Rao, KUA Kecamatan Rao, Tokoh-tokoh masayarakat Padang Metinggi, masyarakat Jorong I Padang Metinggi Rao, Senin (21/5/2018).

Dalam sambutan Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis menyampaikan secara langsung di depan masyarakat jorong I Padang Metinggi, kebetulan jamaah Masjid Raya Tuanku Rao, “Yusuf Lubis Senang shalat berjamaah di masjid Raya Tuanku Rao ini, karena nyaman, tenang, tentram.”

Pada kesempatan itu Bupati H. Yusuf Lubis sampaikan juga tentang situasi dan kondisi nasional, masyarakat di himbau perlu kehati-hatian, mawasdiri dan lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah Swt, apalagi maraknya berita Hoax di HP banyak yang dapat mempengaruhi masyarakat bila tidak bisa memfilter berbagai informasi yang masuk.

Sekaligus Bupati Yusuf Lubis mengajak segenap masyarakat setempat menghindari akan bahaya pekat dan terhindar daripadanya karena sangat merusak diri dan masyarakat pengguna itu sendiri seperti judi, narkoba, mabuk-mabukan.

Sekelumit berita gembira juga di sampaikan oleh Bupati Pasaman tentang bagaimana realitanya Pasaman dalam visi misi pemerintah daerah di bawah kepemimpinan H. Yusuf Lubis bersama Wakil Bupati Atoa Pratama yaitu Pasaman Agamis.

Sedangkan pembangunan di Pasaman ini telah dimulai dari nagari-nagari se-Pasaman ini, itupun di mulai dari musrenbang yang telah dilaksanakan sebelumnya. Tegas Bupati H. Yusuf Lubis,

Pada saat safari ramadhan itu berlangsung Tim I menyerahkan berbagai macam bantuan bagi masyarakat termasuk bantuan pembangunan kepada Masjid yang di kunjungi itu, antara lain, menyerahkan 2 (dua) gulung tikar shalat, bantuan uang pembangunan Rp 5 juta untuk masjid dari Kesra di serahkan langsung oleh Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis, bantuan Bank Nagari berupa paket jam dinding, payung dan uang senilai Rp 1 juta di serahkan oleh direktur Bank Nagari Cabang Lubuk Sikaping Syafrizal Ch (Ajo), bantuan dari Baznas Pasaman senilai Rp 2.250.000,- untuk bantuan KKM 5 orang @ Rp 300.000,- bantuan dana pada lansia sebanyak 5 orang @ Rp 150.000,-

Pada kesempatan itu juga Bupati H. Yusuf Lubis menyerahkan sejumlah KTP masyarakat setempat yang telah di cetak secara geratis.

Malam perdana Tim ramadhan tahun 1439 H ini cukum mengesankan dan membahagiakan sekali karena indahnya kebersamaan.

Di kesempatan itu juga safari ramadhan di sampaikan oleh Uztad `senior Pasaman H. Maslan Nasution SH yang begitu singkat, padat, dan berarti.

Namun sebelumnya pada pembukaan acara terlebih dahulu pembacaan qalam ilahi oleh salah seorang anak yatim bernama Muhammad Arif dengan suara merdu dan syahdu dengan lengkap makhrad dan sifat huruf, tajwidnya, di lanjutkan dengan sambutan tokoh masyarakat jorong I Padang Metinggi yang menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bupati Pasaman bersama rombongan di Masjid Raya Tuanku Rao Jorong I Padang Metinggi, dan juga menyampaikan beberapa permohonan atas kampong tersebut.

Uztad H Maslan Nasution. SH dalam ceramah ramadhannya juga mengajak jamaah untuk meningkatkan nilai-nilai Iman dan taqwa, karena kebahagiann hidup baik di dunia maupun di akhirat nantik adalah karena iman dan ketaqwaan terhadap Allah Swt.

Ia juga menyarankan pada masyarakat maupun jamaah Masjid Raya Tuanku Rao itu untuk selalu memperdalam ilmu tentang Islam sebagai agama yang tinggi dan tidak ada yang lebih tinggi daripadanya,” dan menganjurkan masuk Islam secara utuh dan keseluruhan.” Terangnya sambil menafsirkan beberapa potong ayat suci Al-Qur’an. (TIM)*

Bagikan ke Jejaring Sosial