Bupati H. Yusuf Lubis, SH, M, Si Bersama Kepala BAPPEDA Kab Pasaman Ikuti MUSRENBANGNAS Via VICON
KOMINFO, Pasaman --- Bupati Pasaman H. Yusuf Lubis, SH, M.Si di dampingi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Pasaman CHOIRUDDIN BATUBARA, SE, MM sedang mengikuti Musyawarah Pembangunan Nasional (MUSRENBANGNAS) melalui Vodeo Conference (VICON) di Media Centre Kab. Pasaman (rumah dinas Bupati Pasaman) mulai pukul 11.30 wib Kamis (30/04/2020).
Upaya kerja semaksimal mungkin tetap di lakukan Pemerintah Kabupaten Pasaman dalam masa pandemi wabah corona (covid-19) ini walaupun bisa mengikutinya melalui Vodeo Conference (VICON) di Media Centre Kabupaten Pasaman (rumah dinas Bupati Pasaman).
Musrenbangnas via Vodeo Conference (VICON) secara langsung di buka oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Djoko Wododo, dengan Tema: Mempercepat Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Sosial.
Fokus:
1. Pemulihan Industri, Pariwisata, Investasi.
2. Reformasi system kesehatan nasional
3. Reformasi jaring pengaman sosial
4. Reformasi system ketahanan bencana
Pesan-pesan Presiden RI Ir. Djoko Widodo lewat Video Conference (VICON):
1. Tahun 2021 merupakan tahun RECOVERI (pemulihan)
2. Kita tingkatkan pembangunan sektor kesehatan (reformasi)
3. Tingkatkan ketahanan pangan
4. Penyiapan jaring pengaman sosial
5. Daerah harus identifikasi sektor-sektor yang terimbas covid-19 (parah, sedang, bisa bertahan)
6. Penyiapan stimulus ekonomi yang jelas dan terukur
7. Pemerintah mulai Pusat sampai yang terendah di daerah harus sejalan dan satu visi untuk melewati wabah Covid-19 dengan selamat. (TIM)