Bupati Sabar AS buka Pelatihan Konstrusi. Untuk Serap Tenaga Kerja Pasaman
Pada tanggal 29 Juni hingga 4 Juli 2024, PT. MEDCO mengadakan pelatihan metode konstruksi di Gedung Pertemuan Camat Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman, yang dibuka secara resmi oleh Bupati Pasaman Sabar AS, Sabtu (29/06/24).
Pelatihan ini diikuti oleh 64 peserta yang terdiri dari pemuda, tokoh masyarakat, dan Bundo Kanduang se Kecamatan Bonjol.
Acara pelatihan ini dipimpin oleh Sigit dari PT. MEDCO dan dibuka oleh Bupati Pasaman, Sabar AS. Peserta pelatihan memiliki latar belakang pendidikan yang beragam, mulai dari sarjana, lulusan SMA, SMP, hingga SD. Sigit menyatakan bahwa seluruh biaya pelatihan ditanggung oleh PT. MEDCO.
Turut hadir dalam acara tersebut Kadis DPM, Kadis Perikanan dan Peternakan, Inspektur, Kadis PUPR, Kadis Dikjar, Kadis Kominfo atau yang mewakili, Camat Bonjol, ketua BAMUS se-Kecamatan Bonjol, tokoh masyarakat, Bundo Kanduang, ninik mamak, serta tokoh pemuda setempat.
Dalam sambutannya, Bupati Pasaman Sabar AS menekankan pentingnya pelatihan ini untuk meningkatkan kecerdasan dan keterampilan masyarakat Kecamatan Bonjol.
“Pelatihan ini bertujuan untuk menciptakan tenaga kerja yang kompeten, sehingga masyarakat Kecamatan Bonjol bisa bersaing di pasar kerja nasional,” ujar Sabar AS.
Ia juga menambahkan bahwa pelatihan ini sangat bermanfaat bagi pembangunan Kabupaten Pasaman, karena akan mengurangi ketergantungan pada tenaga ahli dari luar daerah.
Selain itu, Bupati Sabar AS juga menyoroti peran PT. MEDCO dalam menciptakan lapangan kerja di Kecamatan Bonjol.
“Kehadiran PT. MEDCO di Bonjol diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempercepat pembangunan di Pasaman,” tegasnya.