Informasi Covid-19 Kabupaten Pasaman Senin, 19 Oktober 2020

Informasi Covid-19 Kabupaten Pasaman Senin, 19 Oktober 2020

Info Sementara Hasil Pemeriksaan Lab terhadap Sample Covid-19 Kabupaten Pasaman (Senin, 19 Oktober 2020)
 
Total sampai hari ini terkonfirmasi 90 orang warga Pasaman terinfeksi COVID-19. Telah terjadi penambahan  2 orang warga Pasaman positif terinfeksi covid-19, total Sembuh 24 orang, total meninggal 5 orang dan yang dirawat di ruang isolasi RSUD 5 orang sedangkan 56 orang lainnya melakukan isolasi mandiri.

Dari 2 orang warga yang terkonfirmasi positif tersebut semuanya satu orang berjenis kelamin perempuan dan satu orang lagi berjenis kelamin laki-laki, dengan rincian sebagai berikut  :

2 OTG melakukan isolasi mandiri dengan inisial DN (28/P) warga Kecamatan Padang Gelugur  dan EM (22/L) warga Kecamatan Lubuk Sikaping.

Dari 90 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Kabupaten Pasaman Profinsi Sumatera Barat dapat dilihat dengan rincian:
•    Dirawat di rumah sakit 5 orang ( 5,55%)
•    Isolasi mandiri 56 orang (62,22%)
•    Meninggal dunia 5 orang (5,56%)
•    Sembuh 24 orang (26,67%)

Tetaplah jaga kesehatan dan marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Semoga wabah pandemi covid-19 segera berakhir. Aamiin.
Terima kasih,

         
W.Hutabarat
Koordinator Komunikasi Informasi Publik Satgas Penanganan dan Pencegahan Covid19 Kabupaten Pasaman.

Bagikan ke Jejaring Sosial