Polres Pasaman Laksanakan Rakor Lintas Sektoral Operasi Ramadniya Singgalang 2017
Pasaman, Kominfo --- Polres Pasaman selenggarakan rapat koordinasi lintas sektoral operasi ramadniya Singgalang 2017 di Aula Polres Pasaman, Jum’at (16/6) dengan melibatkan Bupati Pasaman H.Yusuf Lubis dan di dampingi sejumlah SOPD seperti Dinas Perhubungan Asril Amir. SH.Msi, Dinas Pekerjaan Umum dan Tata ruang Yasri Uripsah, BPBD Maspet Kenedi SH. MH, Camat, Wali Nagari, Orary, PLN Bupati Pasaman Yusuf Lubis menyampaikan, “Rapat koordinasi lintas sektoral operasi ramadniya Singgalang 2017 ini sangat di butuhkan dan kita bersyukur di laksanakan dengan sedini mungkin, sehingga berbagai kesiapan dapat di laksanakan. Humas Polres Pasaman menyampaikan, Maksud dan tujuan dari koordinasi itu antara laian: Maksud : Untuk memberikan gambaran tentang untuk kesiapan pengamanan ramadhan dan Idul Fitri 2017. Tujuan : Di jadikan sebagai pedoman bagi seluruh pers dalam pelaksanaan tugas dan koordinasi dalam pengamanan bulan ramadhan dan Idul Fitri 1438 H. Selanjutnya humas Polres menjelaskan, Tujuan Operasi adalah: Petrama; Terjadinya rasa aman warga masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dan merayakan idul fitri 1438 H dengan aman lancar dan tertib. Kedua : Terwujudnya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif serta Kamseltibcarlantas yang aman tertip dan lancar, baik sebelum, pada saat dan pasca idul fitri 1438 H.(Tim)*