Rapat Kerja Perdana Bupati Pasaman, H. Benny Utama, SH.MM Ingatkan Seluruh Kepala SKPD dan Camat
Diskominfo, Pasaman-Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pasaman, Willliyam Hutabarat, S.Kom kepada sorotankini.com diruang kerjanya, mengatakan, usai Apel Pagi gabungan, Bupati Pasaman H. Benny Utama, SH, MM dan Wakil Bupati Sabar AS, S.Ag melaksanakan Rapat Kerja dengan jajaran pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasaman di Aula Lantai 3 Kantor Bupati Pasaman, Senin (01/03/21).
Dalam kegiatan tersebut, hadir Sekretaris Daerah Drs. Maraondak, Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala SKPD, Kabag dilingkungan Setda Kabupaten Pasaman , serta camat se-Kabupaten Pasaman.
Kata Williyam, rapat kerja ini dimaksudkan untuk menjelaskan visi dan misi serta agenda program perioritas Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman, serta hal hal lain terkait percepatan pembangunan di Kabupaten Pasaman.
Hal lainnya, yang disampaikan Bapak Bupati Benny Utama adalah tentang tahap perencanaan kegiatan tahun 2022, dimana dalam waktu dekat akan ada kegiatan musrenbang di tingkat Kecamatan, yang perlu adanya perhatian dari seluruh SKPD sehingga kegiatan dapat lebih tepat sasaran dalam pelaksaaan tahap pembangunan sesuai visi dan misi serta agenda progran perioritas daerah.
“Bupati Pasaman menekankan kembali kepada jajarannya untuk melaksanakan perencanaan dengan baik dan matang dan Bupati juga menyoroti APBD yang perlu dilakukan penanganan secara terintegrasi cepat dan tepat serta diperlukan inovasi dalam pencapaian program dan kegiatan”, ungkap Williyam.
Selanjutnya Bupati juga ingatkan Kepala SKPD, harus bisa dan intens melakukan koordinasi dengan Pemerintahan Pusat dan Provinsi terkait program dan kegiatan strategis yang bisa diberikan ke daerah terutama program dan kegiatan yang bersumber dari Dana Berbantuan Kementerian dan pemerintahan provinsi, dan hal itu, merupakan salah satu indikator kinerja keberhasilan suatu SKPD.
Kepada Camat, Bupati H. Benny Utama meminta, kiranya para camat dapat membantu penanganan pembangunan didaerahnya masing-masing, apabila ada program dan kegiatan pembangunan ada pada wilayah kerjanya harus peduli dan jangan bilang tidak tahu, apalagi ada masalah masalah untuk penyelesaian program dan kegiatan dilapangan.
“Terakhir Bupati menegaskan dan mengingat, adanya kegiatan rutin pertemuan dengan camat dan wali nagari, kemudian sebulan sekali adanya rapat evaluasi pelaksanaan tugas kedinasan dengan kepala SKPD dan camat, serta juga, adakan pertemuan dengan insan pers baik cetak maupun elektronik dalam rangka penyebarluasan informasi pembangunan ke masyarakat”, kata Williyam.
Sementara itu, Wakil Bupati Pasaman Sabar AS, mengingatkan program perioritas pembangunan yang tertuang dalam visi dan misi pemerintahan pasaman, diantaranya Program Pendidikan Gratis dan Program Beasiswa Pendidikan bagi Masyarakat untuk dapat menjadi perhatian bersama.