SABAR AS LANTIK PEJABAT PENGAWAS DISDUK CAPIL KAB PASAMAN
PasamanKab- Sabar AS Wakil Bupati Pasaman melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat pengawas di-lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipl Kabupaten Pasaman yang bertempat di Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pasaman (Rabu, 01/09/2021)
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pengawas tersebut juga dihadiri oleh M.Ikhsan,Sip Inspetur Kabupaten Pasaman, dan Anasrullah,SH,MH Kepala BKPSDM Kabupaten Pasaman dan juga pelatikan dihadiri oleh Sukardi, S.Pd., MM Kepala Dinas DUKCAPIL. Pejabat yang dilantik tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, adapun pejabat pengawas yang dilantik adalah : Febrina Firdaus,SP dalam jabatan Kepala Seksi Pindah Datang Penduduk pada Disduk Capil, Amita Roza,SE dalam jabatan Kepala Seksi Identitas Penduduk pada Disduk Capil, dan Rosi Maria,SE dalam jabatan Kepala Seksi Pendataan Penduduk pada Disduk Capil.
Sabar AS Wakil Bupati Pasaman dalam sambutan Nya pada acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat pengawas dilingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pasaman mengatakan bahwa pengangkatan dan pelantikan pejabat pengawas ini, sudah melalui prosesseperti sudah ada penilaian dari Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (BAPERJAKAT) Kabupaten Pasaman, telah meminta rekomendasi dari Gubernur Sumatera Barat, telah meminta persetujuan dari Mendagri untuk pengangkatan dan pelantikan melalui layanan Aplikasi Sistem Informasi Online Layanan Administrasi (SIOLA) dan E-MUTASI, setelah mendapat persetujuan dari Mendagri dan disampaikan lagi ke Gubernur Sumatera Barat, selanjutnya diteruskan kembali ke Bupati Pasaman. Ungkap Sabar AS.
Sabar AS juga menyampaikan bahwa Kabupaten Pasaman membutuhkan Aparatur Pemerintah yang mampu bekerja keras, bersinergi dengan masyarakat untuk melakukan percepatan pelaksanaan program yang telah direncanakan, semoga pelantikan hari ini dapat memberikan motivasi kepada saudara untuk senantiasa berkiprah dan mengabdikan diri selaku Aparatur Sipil Negara, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing masing. Kata Sabar AS.
Diakhir sambutan Nya, Sabar As menyebutkan bahwa pelantikan hari ini adalah untuk mengisi jabatan yang kosong pada Disduk Capil karena ada beberap pejabat yang telah memasuki masa pensiun.