Tim I Safari Ramadhan Pemda Pasaman Kunjungi Masjid Nurul Hidayah Padang Galanggang
Pasaman, Kominfo – Tim I Safari ramadhan di bawah pimpinan Bupati Pasaman yang di wakili Asisten I Pemerintahan Dalisman darsah kunjungi masjid Nurul Hidayah Kampung Padang Gelanggang Jorong Kuamang Nagari Panti Timur Kecamatan Panti, Selasa (6/6). Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Pengadilan Agama Lubuk Sikaping, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Pasaman Drs. H. Asari MPd, Kadis Perikanan yang di wakili Kabid Budidaya Rajamin S.PI, Ka. Kanca BRI Lubuk Sikaping yang di wakili Rusdi Ardi, Kabag Humas di wakili M. Taufiq. S.Ag, Kabag Umum Drs. Azwardi, Uztad Paisul Batubara. SH Sekretaris Pengadilan agama Lubuk Sikaping, Camat dan Muspika Kecamatan Panti, Wali Nagari se-Kecamatan Panti, Kepala Jorong, dan undangan lainnya. Ketua tim safari ramadhan Dalisman Darsah menyampaikan, adapun tujuan dari tim ramadhan ini di bentuk untuk menjalin ikatan silaturrahim antara Pemerintah Daerah kabupaten Pasaman dengan masyarakjat. Sehingga kedepan dalam pembangunan Pasaman agar dapat di persamakan untuk kemajuan bersama berdasarkan visi dan misi Pemkab Pasaman yang Sejahtera, agamis dan Berbudaya. Dalisman Darsah juga menyampaikan, salah satu upaya Pemerintah dalam mewujudkan Pasaman yang sejahtera itu adalah dengan membantu fasilitas yang mendukung di perlukan oleh masyarakat secara umum dalam menunjang perekonomian keluarganya di Pasaman ini, tegasnya. Sementara Pasaman yang agamis itu, bagaimana masyarakat Pasaman menyandarkan pondasi pembangunan itu berdasarkan agama, sehingga terlahir baldathun toibathun warobbun gafur, “Rakyat yang adil makmur dan diridhai Allah Swt,” bahkan Bupati Pasaman tidak henti-hentinya menyampaikan, Pasaman Agamis itu bagaimana anak-anak tamat SD hafizh Qur’an 1 Juz, tamat SLTP 2 Juz, tamat SLTA 3 Juz. Bahkan Pemda Pasaman tidak main-main dalam menganggarkan biaya yang cukup besar terhadap pembangunan bidang agama ini. Tegas dalisman lagi. Pasaman yang berbudaya itu, bagaimana Pasaman dalam keragaman itu ada persamaan, seperti pelangi yang punya warna-warni tuk memperindah jati dirinya. Sehingga dalam memerankan budaya ini Pasaman menganggarkan biaya yang cukup besar jua. Dengan terlaksananya visi dan misi Pemkab Pasaman ini, kedepannya Pasaman tidak memiliki masyarakat yang miskin lagi, dan tidak ada masuyarakat Pasaman yang buta huruf lagi, dan indek SDM Pasaman pasti akan meningkat. Katanya lagi. Sehabis menyampaikan kata sambutannya Dalisman Darsah menyerahkan Paket ramadhan dari Pemda Pasaman berupa 2 lembar tikar shalat, satu paket buku bacaan dari Baznas, dan juga di barengi bantuan satu paket “Ramadhan Berbagi” dari Kanca BRI Lubuk Sikaping yang di serahkan oleh Rusdi Ardi. Terakhir acara safari ramadhan di turtup dengan tauziyah dan do’a yang di lantunkan uztad Paisul Batu Bara. SH.(*)