Tim III Safari Ramadhan 1440 H Pemda Pasaman Putaran Kedua Mengunjungi Masjid Nurul Iman Lungguak Batu, Koto Kaciak Bonjol

Tim III Safari Ramadhan 1440 H Pemda Pasaman Putaran Kedua Mengunjungi Masjid Nurul Iman Lungguak Batu, Koto Kaciak Bonjol

Bonjol, PASAMANKAB.GO.ID ---

Kunjungan Tim III Safari Ramadhan 1440 H Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman pada putaran kedua dibawah Pimpinan Wakil Ketua M. N Susilo Asisten Perekonomian Pembangunan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Pasaman mengunjungi Mesjid Nurul Iman Lungguak Batu Nagari Koto Kaciak Kecamatan Bonjol, Jum'at malam (10/05/2019).

Tim III Safari Ramadhan ini didampingi oleh anggota DPRD yang berdomisili di Kecamatan Bonjol Syofyan. S.Pd, Camat Bonjol Mayonis, Kapolsek Bonjol Iptu Roni, menyerahkan bantuan uang untuk pembangunan dan keperluan Masjid Nurul Iman sebesar Rp 10.000.000,-(sepuluh juta rupiah), 2 gulung tikar Shalat dan 1 paket dari Baznas Pasaman.

Acara silaturrahmi Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman dengan masyarakat melalui momen Tim III Safari Ramadhan 1440 H tersebut dihadiri oleh Wali Nagari Koto Kaciak, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan diramaikan oleh masyarakat Lungguak Batu dan sekitarnya serta penceramah ustadz Jon Kenedi. S.Ag.

“Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman melalui tim III Safari Ramadhan datang ke Lungguak Batu ini dalam rangka menjalin silaturrahim dan memperkuat ukhuwah islamiyah dengan masyarakat serta menyampaikan informasi hasil-hasil pembangunan”, ujar Asisten II Bidang Perekonomian Pembangunan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Pasaman M.N Susilo dengan penuh keramah tamahan sebagai cirikhasnya.

Asisten II M.N Susilo juga menambahkan, disamping bersilaturahim dan memperkuat ukhuwah antar Pemerintah Daerah dengan masyarakat, kami juga menerima informasi berupa usulan, masukan, dan saran dari masyarakat tentang pelayanan pemerintahan, peningkatan pembangunan dan hal lain yang diperlukan.

Tokoh masyarakat Lungguak Batu Erwanto Angku Marajo memberikan apresiasi dan berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pasaman melalui Tim III Safari Ramadan ini atas kunjungannya ke Mesjid Nurul Iman Lungguak Batu.

“Melalui momen ini saya mengusulkan kepada Pemerintah Kabupaten Pasaman untuk dapat membuka jalan baru dari Lungguak Batu menuju Nagari Binjai Kecamatan Tigo Nagari.

Dengan pembukaan akses jalan tersebut akan dapat membuka kebuntuan serta memperlancar akses dan mampu meningkatkan geliat ekonomi masyarakat”, pinta Erwanto. (TIM)*

Bagikan ke Jejaring Sosial